wellcome

Jumat, 06 Juli 2012

Mengubah Logon Pada Windows Vista

Bosan dengan tampilan background logon windows vista yang itu-itu saja? Jika rekan-rekan bosan dengan tampilan background saat login di windows vista, rekan-rekan bisa menggantinya sesuka hati gambar latar belakang tersebut dengan bantuan progam Stardock LogonStudio Vista, program gratis dari Stardock Corporation.
LogonStudioVista.exe berukuran 3.1MB, dan setelah terinstall rekan-rekan akan melihat interface yang sederhana. Dengan lima pilihan disebelah kiri yaitu Load, Download, Create, Upload dan about. Disebelah kanan terdapat theme yang tersedia, untuk mengaktifkannya cukup dengan memilih theme yang tersedia dan klik Apply.
Berikut cara mengganti background login Windows Vista menggunakan Stardock LogonStudio Vista:

1. Klik “Create” pada menu sisi sebelah kiri
Tampilan utama Stardock LogonStudio Vista
Tampilan utama Stardock LogonStudio Vista

2. Kemudian isikan Nama pada kotak Name dan nama pembuat pada kotak Author, kemudian klik “Browse” dan silahkan pilih gambar yang diinginkan kemudian pilih “Open” dan gambar terpilih akan muncul pada kotak “Background”. Kemudian klik “Save”.

Membuat Theme pada Stardock LogonStudio Vista
Membuat Theme pada Stardock LogonStudio Vista


3. Theme kemudian akan muncul pada jendela sebelah kanan sesuai dengan nama yang dimasukan pada kotak Name sebelumnya. Pilih theme yang baru saja dibuat, kemudian klik “Apply”.

Cukup klik Apply maka logon background akan berubah
Cukup klik Apply maka logon background akan berubah

4. Untuk melihat hasilnya tekan tombol Win+L, atau bisa juga melalu Start -> Switch User.
Cukup mudah bukan? Tertarik ingin mencoba?
Silahkan download Stardock LogonStudio Vista disini:
Logon Studio Vista Free Download

Tidak ada komentar:

Posting Komentar